Sabtu, Agustus 20, 2016

Granat Nanas Aktif Ditemukan Petugas Kebersihan Saat Menyapu Jalan di Mampang

Sebuah benda mencurigakan ditemukan petugas kebersihan, Arun (62), saat sedang menyapu jalan di Pertigaan Kratingdaeng, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Ternyata, benda itu adalah sebuah granat nanas yang masih aktif. (Baca juga: Sedang Menyapu Jalan Kapten Tendean, Atun Temukan Granat Aktif)
Kapolsek Mampang Kompol Mochamad Safe'i menyampaikan, penemuan ini berawal saat Arun menyapu jalan pukul 05.45 WIB.
Wanita tua itu kemudian menemukan kaleng susu yang berat. Awalnya, Arun mengira benda yang berada di dalam kaleng adalah batu bata.
Namun, setelah dicek, benda di dalam kaleng itu bukanlah batu. Ia pun melaporkan temuan tersebut kepada anggota PPSU Kelurahan Mampang.
"Saksi tidak mengetahui kalau benda tersebut granat. Kemudian dia memanggil anggota PPSU Kelurahan Mampang yang kemudian melaporkan ke Polsek Mampang," kata Safe'i di Mampang, Jakarta Selatan, Rabu.
Mendapat laporan tersebut, pihak Kepolisian Sektor Mampang langsung menuju lokasi kejadian.
(Baca juga: Petani Temukan Granat Buatan Pindad Saat Mencangkul Sawah)
Karena tidak ingin mengambil risiko, Safe'i langsung mengundang tim Gegana Satuan Brimob Polda Metro Jaya untuk menyisir benda mencurigakan tersebut.
Sekitar pukul 07.50 WIB, anggota Gegana menyisir lokasi penemuan benda mencurigakan tersebut. Pihak Kepolisian melakukan oleh tempat kejadian perkara.
Hasilnya, menurut Gegana, benda tersebut adalah granat nanas yang masih aktif dengan ukuran panjang 12 sentimeter dan diameter 6 sentimeter.
"Benda tersebut kemudian diamankan dibawa ke Mako Gegana Petamburan. Benda yang ditemukan adalah granat nanas yang masih aktif," ucap dia.
◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2012. Welcome!!! - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by AldiBahar